Senin, 11 Juni 2012

KONSER RADJA DI SLAWI, PMI SIAPKAN TIM MEDIS

Tampak Petugas PMI bertugas ditengeh-tengah penonton
SLAWI - Puluhan Personil Tim Medis dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal disebar di Lapangan Aspol Kalibliruk Slawi. Mereka bertugas dalam rangka pengamanan Radja Show bersama Pilkita yang diselenggarakan pada Minggu  (10/6) sore kemarin. Pelaksanaan aman dan terkendali dan tidak ada korban dalam konser tersebut, walupun sempat diguyur hujan selama setengah jam.




Ketua PMI Kabupaten Tegal, dr Bimo Bayuadji menjelaskan, kami menyiapkan sebanyak 13 personil medis yang diseber beberapa titik dan bila terjadi ada korban langsung di evakuasi ke Posko kesehatan. "Selain menyiapkan personil, kami juga mendirikan posko kesehatan dan 1 unit ambulan yang ditempatkan di dekat pintu keluar,"jelasnya.
Personil Group Band Radja sedang singgah di tenda Pameaan Produk Pil Kita

Menurut dr Bimo, dalam rangka pengamanan konser Radja di Slawi, pihak Panitia penyelenggara juga melibatkan personil dari Polres Slawi, Kodim 0712 Tegal, Satpol PP dan pemadam kebakaran Kab. Tegal.

Sesuai  rencana, Konser yang bertajuk konser radja melangkah bersama Pilkita, akan konser di 12 Kota besar lainnya. Namun untuk minggu depan konser radja show bersama Pilkita akan istrihat sementara karena Personil Group band asal Jakarta itu akan melaksanakan Umroh di Tanah suci Mekah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar