Lomba Aksi Remaja

Dalam Rangka HUT Palang Merah Sedunia Th. 2012.

PMI tangani bencana

Relawan PMI tangani korban angin puting beliung.

Penanganan Bencana

Tangani korban banjir.

Bantuan untuk korban bencana

Untuk meringankan korban bencana, PMI menyalurkan bantuan.

Pelayanan Sosial

Relawan PMI Evakusi Korban hanyut.

Bantuan untuk korban bencana

PMI menyerahkan paket bantuan kebkaran.

Pelayanan Pendidikan dan Pelatihan

Anggota Satpam dibekali ilmu Pertolongan Pertama.

Kamis, 23 Desember 2010

JUMBARA PMR X PMI KAB TEGAL 2010

Slawi – Palang Merah Indonesia Kabupaten Tegal menggelar acara Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) PMR di Lapangan Balapulang Kulon, Kecamatan Balapulang beberapa waktu yang lalu. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, mulai Sabtu (6/11) hingga Senin (8/11) itu dibuka oleh Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Tegal, Edi Pramono.

Adapun peserta yang mengikuti kegiatan itu ada tiga tingkatan yakni PMR Mula (setingkat SD), PMR Madya (setingkat SLTP) dan PMR Wira (setingkat SLTA). Peserta PMR Mula diikuti 18 kontingen perwakilan Kecamatan, PMR Madya diikuti 61 regu, sedangkan yang PMR Wira diikuti 42 regu.

Jumbara PMR dibagi menjadi tiga jenis kegiatan, pertama JUMPA yaitu meliputi Loka Karya Pembina PMR, ngobrol bareng PMR dan Traveling Kepalangmerahan. Kegiatan Traveling Kepalangmerahan peserta Jumbara mengikuti beberapa macam lomba yang meliputi Peragaan pertolongan Pertama, Kesehatan & sanitasi, Kesehatan Remaja, Donor Darah, Kepemimpinan dan Paduan Suara. Peragaan lain yaitu Paduan Suara, Album Persahabatan, Majalah Dinding, Desain poster dan Artikel kepalangmerahan dengan tema Tri Bakti PMR. Pada kegiatan BAKTI peserta melaksanakan bhakti masyarakat yang meliputi Penanaman pohon diwilayah Kecamatan Balapulang, dan penggalangan dana kemanusiaan untuk korban merapi. Sedangkan GEMBIRA, peserta mengikuti Pentas seni olah raga dan outbound.

Supriyono Satriyo, SPd, selaku Pengurus PMI Ketua Bidang SDM dan Generasi Muda mengatakan, Tujuan diselenggarakan Jumbara PMR ini adalah untuk menumbuhkembangkan karakter Kepalangmerahan dan peran PMR melalui penerapan Tri Bhakti PMR, pendekatan keterampilan hidup dan untuk mengevaluasi sejauh mana proses pembinaan PMR di Kabupaten Tegal. “Peserta terbukti berhasil menerapkan Tribakti PMR, terbukti dengan rasa kepedulian mereka melakukan aksi sosial dengan mengumpulkan sumbangan untuk korban merapi,” terangnya.

Berhasil menyabet sebagai Juara Umum dalam Jumbara PMR itu, PMR Wira diraih oleh PMR Unit SMK Negeri 1 Slawi dan PMR Madya diraih oleh PMR Unit MTs Negeri Model Babakan Lebaksiu. Kedua sekolah tersebut tercatat sebagi Juara Umum bertahan, karena prestasi tersebut pernah diperoleh yang sama pada Jumbara PMR dua tahun yang lalu. . (Sunarto : Humas_pmikabtegal).